Agustus 14, 2010

[Pic] Raja Lautan Samudera... (Dulu dan Sekarang)

Raja lautan samudera (Dulu)



hiu megalodon adalah hiu terbesar dan merupakan raja lautan jaman dahulu, pada jaman dahulu lautan samudera dikuasai oleh para pemangsa yang bertubuh raksasa ini... hiu ini adalah pemangsa segala...

Megalodon
Rentang fosil: Miocene - Pliocene
Klasifikasi ilmiah :

Kerajaan: Animalia
Filum: Chordata
Kelas: Chondrichthyes
Upakelas: Elasmobranchii
Ordo: Lamniformes
Famili: Lamnidae
Genus: Carcharodon
Spesies: C. megalodon


Nama binomial
Carcharodon megalodon
Agassiz, 1843

Megalodon adalah sebuah spesies ikan hiu purba raksasa. Hidup sekitar 20 hingga 1,2 juta tahun lalu, hiu ini berukuran lebih besar dari sebuah kapal pesiar. Namanya sendiri berarti "gigi yang besar". Hewan ini termasuk jenis hiu perairan dalam yang jarang naik ke permukaan kecuali untuk mencari mangsa. Isu yang tersebar, meski hiu ini belum pernah ditemukan dalam keadaan hidup, banyak di antara kalangan ilmuwan berpendapat bahwa hiu ini masih hidup, dan termasuk fosil hidup. Keturunan dekat hiu ini adalah hiu putih.


Perbandingan Size Megalodon :
http://www.oknation.net/blog/home/blog_data/285/7285/images/megalodon/megalodon_weisserhai.jpg

http://another-world.org.uk/hos/blog/megalodon4.jpg

Gigi Megalodon:
http://startswithabang.com/wp-content/uploads/2008/08/gigantic_megalodon.jpg

Mengerikan:
http://www-pvhs.stjohns.k12.fl.us/teachers/scottd/030BC464-0118C716.0/Megalodon.jpg


Raja lautan samudera (Sekarang)



Dalam imaginasi manusia cerita tentang Hiu Putih Besar (latin: Carcharodon carcharias, Great White Shark) sungguh sangat menyeramkan, padahal dalam kenyataannya tidaklah sedramatis itu. Seiring dengan sering dilakukannya penelitian terhadap hewan predator ini, image Hiu Putih sebagai mesin pembunuh tanpa ampun mulai perlahan memudar.

Berdasarkan fakta yang ada, 100-an lebih serangan hiu di dunia, 1/3 atau 1/2 dari jumlah serangan tersebut dilakukan oleh hiu putih. Tetapi, hampir semua serangan tersebut tidak terlalu fatal. Penelitian terbaru mengungkapkan bahwa Hiu putih merupakan hewan yang secara alami memiliki sifat 'penasaran' yang besar, ketika melihat manusia yang berenang di permukaan laut, Hiu putih sering 'hanya' akan mencoba melakukan sebuah gigitan dan kemudian sering melepaskannya kembali tanpa memangsa manusia itu sendiri. Walaupun fakta tersebut bukan sesuatu yang menghibur kita, tetapi berdasar penelitian tersebut mengindikasikan bahwa manusia bukahlah menu makanan untuk Hiu putih.

Hiu putih merupakan predator terbesar di muka bumi, memiliki rata-rata panjang tubuh sekitar 4.6 meter. Ukuran terbesar Hiu putih yang pernah ditemukan adalah sepanjang 6 meter dengan berat 2,268 kg.

Hiu putih diliputi warna abu-abu pada tubuh bagian atas untuk menyamarkan tubuhnya dengan dasar laut. Hiu putih mendapatkan namanya berdasar warna putih yang melingkupi perut bagian bawah. Hiu putih memiliki bentuk tubuh sangat ideal (streamline), mampu berenang dengan kecepatan sekitar 24 km/ jam seperti layaknya sebuah torpedo. Hiu putih bahkan dapat meloncat ke atas permukaan air dengan cara menerobos ke atas seperti layaknya seekor paus ketika menyerang mangsanya dari bawah air.

Hiu putih merupakan predator yang mampu beradaptasi dengan baik, mulut mereka terdiri dari 3000 gigi berbentuk segitiga seperti gergaji yang terbentuk dalam beberapa baris. Memiliki penciuman yang tajam untuk mendeteksi keberadaan mangsa dari jarak beberapa kilometer. Bahkan hiu putih memiliki organ tubuh yang mampu merasakan getaran elektromagnetik yang lemah yang dihasilkan hewan lain. Hiu putih mampu mendeteksi setetes darah dalam 100 liter air laut bahkan dalam jarak 5 kilometer lebih. Mangsa utama hiu putih adalah Singa laut, Anjing laut, jenis Paus kecil, Penyu dan bahkan bangkai.

Hiu putih banyak ditemukan di perairan dingin dan perairan pantai di seluruh dunia. Tidak ada pencatatan populasi yang jelas tentang jumlah Hiu putih. Para peneliti berpendapat, jumlah populasi mereka kian menurun seiring dengan aktivitas penangkapan Hiu dan secara tidak sengaja terkadang terjerat dalam jaring kapal besar selain juga oleh beberapa faktor lain. Hiu putih tercatat sebagai spesies yang terancam kepunahan.

great white:
http://scrapetv.com/News/News%20Pages/Everyone%20Else/images-4/Great-White-Shark-3.jpg

Big Mouth:
http://tusb.stanford.edu/Great-White-Shark-1

High jump:
http://www.greenrightnow.com/wp-content/uploads/2009/02/great_white.jpg

Serem:
http://sharkfacts.org/wp-content/uploads/2009/03/great-white-shark.jpg

Sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=5002833

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails